CERITA BUAT TEMAN (kisah perjalanan dari desa kelahiran)

Kamis, 13 Januari 2011

seorang laki2tua berniat mengantar istrinya yg juga sdh tua pergi ke pasar.Dengan motornya dia yakin akan bisa menemani sang istri tercinta. Diperjalanan menuju pasar yg jauhnya sekitar 8 km ada seorang polisi mengayun ayunkan tangannya,lalu pengendara motor yg sedang lewat akan berhenti termasuk laki2 tua tadi. Sejenak pak polisi pun mengamati lalu mempersilahkan laki2tua itu utk melanjutkan perjalanannya,saat itulah dia langsung memacu gas motornya tanpa sadar bhw istrinya blm siap di boncengan itu,meski jalan motornya tdk cepat tapi tentu saja si istri tdk bisa dgn cekatan utk naik di boncengan motornya,&si istri makin jauh ditinggalkannya. Setelah bbrp waktu laki2tua itupun smp dipasar,&dia masih blm sadar bhw istrinya sdh dia tinggal. Setelah bbrp jam menunggu laki2 tua itu merasa kepanasan di atas motornya,lalu diapun mulai merasa aneh&bertanya2,kenapa istrinya belanja koq lama sekali ? Kegelisahannya itu tidak luput dari perhatian tukang parkir ,lalu si tukang parkir itupun berkata ''pak,motornya ditinggal aja,biar jadi tangggung jawab saya'' tukang parkir ini berpikir bpk tua itu gelisah krn kepanasan diatas motornya,&yg jadi pertanyaan si tukang parkir pula ,knp bpk tua itu tdk juga meninggalkan motornya setelah hampir berjam2datang kepasar ini? , belum selesai rasa penasarannya si bpk tua itupun menjawab ''aku ini nunggu istriku dari tadi belanja koq ga selesai2,apa yg dia beli ya?mau satu pasar mungkin dia beli?'' laki2tua itu pun berkata dengan agak kesal,&situkang parkir jadi makin kebingungan sambil berkata ''pak,tadi bpk ga bonceng siapa2,bpk datang ke pasar sendiri,istri bpk yg mana?'',lalu si bpk tua itupun kaget,bingung,panik,&dia balik bertanya lagi ''apa benar sy sendirian? Ga ada istri saya di boncengan ini?'' tukang parkir pun menjawab kembali ''ya pak,bpk sendirian ke sini'' lalu bpk tua itu makin bingung,sambil berpikir dimana istriku? Dan dengan tenaga tuanya diapun bergegas naik ke motornya utk kembali ke rumahnya... Teman,dari setiap kalimat yang akan aku ceritakan ini kuharap bisa menjadikan pelajaran hidup yg berarti buatmu, Meski tulisan ini tak seindah tulisan pujangga namun ini merupakan tulisan yg aku harap bisa menjadi pelajaran buatmu,ku rangkai kalimat ini sbg oleh2untukmu dari perjalanan ku menuju desa tempat kelahiranku. Desaku ada di ujung timur pulau Jawa,desa yg dulu penuh dengan tanaman,desa yg bersih,yg sejuk..namun ternyata sekarang tidak lagi bisa kutemukan itu,krn sawah yg hijau telah berganti dengan gedung2,pantai yg bersih dgn pasirnya yg alami,sekarang telah kehitaman. Tujuanku datang ke tanah kelahiranku adalah untuk ikut berduka cita atas meninggalnya pakde ku. Sedih memang,krn sebelumnya akupun telah kehilangan mbahputriku. Sekarang dihadapanku yang ada hanyalah 2 nisan, yang tentu tak kan lagi dapat ku lihat raganya. Pakdeku entah berapa lama pastinya aku tdk pernah bertemu beliau,mungkin sudah belasan atau bahkan puluhan tahun,sedangkan mbahputriku aku terakhir bertemu sekitar th 2000an..,&laki2 tua yang aku ceritakan tadi adalah pakde ku,sampai akhir menjelang ajalnya diapun masih mengantar budeku ke pasar,usianya sdh 83 th. Saat aku di depan nisannya keharuan memenuhi seluruh rongga dadaku,cerita2 lucu yg aku dengar dari budeku seperti kejadian diawal tulisan ini makin membuat ku terharu..,didepan nisannya aku hanya bisa berdoa,semoga Allah mengampuni semua dosa2nya,melapangkan kuburnya,&menempatkan orang yang aku cintai ini ditempat yang mulia disisiNya..,di depan pusara mbahputri&pakde ku aku sangat merasa kehilangan,masa kecil ku memang tidak lama di desaku,krn orangtuaku pindah tugas di kota,tapi dulu tiap lebaran kami selalu berkunjung ke desa ini,namun setelah aku menikah tdk lagi aku jalani''ritual''pulang ke desa..,&akhirnya saat ini aku datang kembali. Ketika semuanya sudah berubah,ketika alam desaku tak secantik dulu lagi,ketika orang2yang aku cintai satu persatu telah dipanggilNya..Ya Allah aku mohon Engkau mengampuni ku..&semoga Engkau jadikan semua ini adalah kebaikan bagiku,juga bagi orang2yang aku cintai..pada akhirnya semua akan menjadi sebuah cerita untuk bisa dikenang...

 
♥KALAM IBU-IBU♥ - by Templates para novo blogger